November 2023
Bersih-Bersih Sungai Sebagai Salah Satu Program CSR Kami

Dengan tujuan untuk menyambut musim hujan yang akan datang, kami melakukan kegiatan gotong royong bersih-bersih sampah disekitar sungai di kawasan pabrik sebagai salah satu program CSR. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 4 November 2023 lalu di pabrik kami yang berlokasi di Grogol, Sukoharjo, Jawa Tengah. Segenap karyawan dibantu dengan beberapa anggota TNI Polri membersihkan sampah yang berserakan di sepanjang sungai serta bak air yang mengalir di sekitar saluran pabrik untuk mencegah adanya penyumbatan yang berpotensi menyebabkan banjir.


Manager PT Duniatex, Imanuel Agape menjelaskan bahwa untuk mewujudkan program kebersihan lingkungan yang meliputi sungai dan sekitarnya dilakukan untuk mencegah terjadinya banjir menjelang musim penghujan dan dengan adanya sampah-sampah di sekitar dapat menyumbat derasnya air hujan yang akan datang, sehingga kegiatan ini merupakan salah satu program prioritas kami.


Sebelum kegiatan bersih-bersih dimulai, para relawan baik seluruh karyawan serta para anggota TNI Polri sempat diberi arahan akan daerah mana yang menjadi titik prioritas dan selanjutnya para relawan langsung terjun ke lapangan dan turun di sepanjang aliran sungai. Berbagai sampah yang berserakan berhasil dibersihkan dan tanaman-tanaman yang sekiranya tumbuh terlalu lebat berpotensi menyebabkan hujan juga dibabat menjadi lebih rapi.


Kami berkomitmen untuk tetap melakukan kegiatan bersih-bersih ini secara rutin, baik saat musim hujan maupun musim kemarau. Sebagai perusahaan yang mendukung green environment, program kegiatan bersih-bersih perlu dilakukan lebih sering dan tidak hanya menyasar pada lingkungan sekitar pabrik, namun seluruh area secara merata. Diharapkan dengan dilakukannya program ini secara berkala, maka sampah tidak akan menumpuk, banjir dapat dicegah, serta lingkungan dapat membaik menjadi lebih hijau dan bebas dari sampah dan polusi.