Jeans dan denim. Sangat wajar jika banyak orang menyamakan kedua istilah tersebut, meskipun sebetulnya mereka tak sama. Bisa dikatakan jeans sudah pasti bagian dari denim, tetapi denim belum tentu jeans, apa artinya? Dalam dunia tekstil, jeans masuk dalam hasil produksi pakaian jadi atau garmen dan kerap diasosiasikan dengan celana, sedangkan denim merupakan kain pembuat jeans itu sendiri. Penggunaan jeans sebagai pakaian ini sangat lekat dengan kehidupan kita karena memiliki bahan otentik yang dapat langsung dikenali dari warna dominan birunya.
Warna biru pada bahan jeans atau denim didapat dari celupan tanaman indigo, yang kini juga bisa diproduksi secara sintetis. Maka dari itu, warnanya berada di seputaran biru hingga kehitaman. Perwarnaan indigo dengan nuansa biru itu juga dipilih untuk menyamarkan noda pada pakaian, karena denim saat itu menjadi bahan pakaian kerja berat oleh para pekerja tambang. Lantas, apakah warna indigo ini akan mudah luntur? Pastinya dengan perawatan terbaik, nuansa biru pada denim tidak akan lekas luntur. Bahkan, dengan warna luntur pun, beberapa sumber mengatakan denim akan terlihat semakin modis.
Kini, denim menjadi salah satu pilihan busana favorit karena gaya yang diberikan memang tak lekang oleh waktu, dengan kualitas kain mumpuni. Bahan dari denim yang terkenal dengan karakteristik kuat dan tahan lama berasal dari 100% serat kapas/katun. Tenunannya pun berupa twill weave atau tenun silang dengan arah diagonal yang sangat khas. Berkat bahan baku katun juga, denim menjadi salah satu kain yang cukup tebal, tetapi tidak menyerap panas, sehingga tetap nyaman digunakan.
Belakangan, banyak pertanyaan seputar karakteristik denim yang kuat. Apakah jika kuat, denim cenderung kaku, dan jika demikian apakah nantinya denim bisa dibuat melar? Jawabannya tentu sangat bergantung pada bahan produksi dan kebutuhan. Dirunut dari sejarahnya, bahan denim dibuat kaku supaya dapat awet dikenakan dalam lingkungan bermedan berat (tambang). Namun, dengan mengikuti kebutuhan konsumen yang beragam, mulai banyak inisiatif pembuatan denim yang melibatkan campuran-campuran serat berbeda untuk menghasilkan bahan denim dengan karakteristik lebih melar.
Beragamnya permintaan konsumen juga meluaskan penggunaan denim ke kerajinan variatif, seperti tas dan karpet. Pemanfaatan tersebut tentu berkat karakteristik denim yang sarat ciri khas. Pemesanan denim dapat dilakukan melalui laman produk kami. Atau, kamu bisa menghubungi kami di nomor Whatsapp tertera!